Wajib Tau! Ini Kebutuhan Asam Folat Harian hingga 4 Sumber Makanan Untuk Ibu Hamil

Kamu mungkin pernah mendengar kalau asam folat wajib dikonsumsi oleh ibu hamil. Memang, apa kebaikan yang diperoleh dari mengkonsumsi asam folat? Dan darimana saja sumber asam folat berasal? Berikut ini ulasan lengkap yang akan dibahas oleh BukuBumil!

Apa Itu Asam Folat Untuk Ibu Hamil?

Asam folat termasuk ke dalam vitamin B, lebih tepatnya merupakan vitamin B9. Vitamin ini bisa larut di dalam air dan dapat ditemukan di banyak makanan. Perannya sangat diperlukan untuk memproduksi sel darah merah dan sangat dibutuhkan dalam masa pertumbuhan yang pesat, seperti masa kehamilan.

Manfaat Asam Folat Untuk Ibu Hamil

Manfaat Asam Folat Untuk Ibu Hamil (sumber gambar: alodokter.com)
Manfaat Asam Folat Untuk Ibu Hamil (sumber gambar: alodokter.com)

Ibu hamil perlu mengkonsumsi asam folat supaya memperoleh manfaat sebagai berikut.

Mencegah cacat tabung saraf

Perkembangan otak dan sumsum tulang terjadi di masa awal kehamilan, dimana lempeng neural akan menutup menjadi tabung neural. Kejadian tersebut harus terjadi, apabila tidak, maka akan menyebabkan kecacatan pada bayi.

Peran asam folat adalah untuk mencegah terjadinya kecacatan tersebut yang biasa dikenal sebagai neural tube effect. Anak dengan neural tube effect akan mengalami anomali perkembangan otak yang berakibat pada buruknya intelegansia, akademis, dan perilaku beradaptasi dari anak.

Mencegah anemia

Anemia terjadi karena kurangnya zat besi yang berperan dalam pembentukan sel darah merah. Harap diingat-ingat Bun, kalau anemia ini tidak boleh disepelekan karena dapat berakibat pada kematian.

Zat besi, vitamin B12, dan asam folat memiliki peran penting dalam pembentukan hemoglobin. Vitamin B12 punya tugas untuk mengaktifan asam folat. Sementara itu, asam folat berperan dalam metabolisme asam amino yang diperlukan untuk pembentukan sel darah merah.

Bahkan, kurangnya asam folat untuk ibu hamil juga dapat mengganggu pasokan oksigen menuju janin dan berakibat pada meningkatkan risiko keguguran. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk Bunda agar memenuhi asupan asam folat selama masa kehamilan demi kebaikan bayi dan juga ibu.

Baca juga : 5 Manfaat Konsumsi Asam Folat Saat Hamil

Kebutuhan Asam Folat Untuk Ibu Hamil

Kebutuhan Asam Folat Untuk Ibu Hamil (sumbergambar: health.kompas.com)
Kebutuhan Asam Folat Untuk Ibu Hamil (sumbergambar: health.kompas.com)

Kebutuhan vitamin B9 untuk ibu hamil berbeda daripada normal. Normalnya, tubuh memerlukan 50 mikrogram atau 0,5 mg asam folat setiap harinya. Ketika ibu mengandung, tubuh mereka membutuhkan asupan asam folat yang lebih banyak daripada kebutuhan normal tubuh.

Pada wanita usia subur dan ibu hamil kebutuhannya meningkat menjadi sekitar 400 – 600 mikrogram atau 0,4 – 0,6 mg per hari. Dalam Jurnal Unisula menyebutkan kalau kebutuhan asam folat untuk ibu hamil bisa meningkat hingga mencapai 0,8 – 1 mg per harinya. Oleh karena itu, pemenuhan minimal asam folat untuk ibu hamil adalah sebanyak 0,4 – 1 gr setiap harinya sehingga akan berdampak baik terhadap kesehatan janin dan ibu.

Baca juga : 3 Susu Ibu Hamil Terbaik di Indonesia : Review dan Perbandingan

Waktu yang Tepat Minum Asam Folat Untuk Ibu Hamil

Penting untuk mengonsumsi asam folat satu bulan sebelum dan selama kehamilan. Hal ini karena perkembangan sistem saraf pada janin terjadi di minggu-minggu awal kehamilan, bahkan, seringkali terjadi sebelum ibu hamil menyadari kondisi kehamilannya. Jadi, sangat disarankan untuk mengkonsumsi asam folat bagi wanita yang berencana untuk hamil atau ingin berpeluang hamil.

Baca Juga : Perkembangan Otak Bayi Tiap Trimester dan 6 Fakta Ilmiah Menarik yang Terjadi

Makanan yang Banyak Mengandung Asam Folat Untuk Ibu Hamil

Makanan yang Banyak Mengandung Asam Folat Untuk Ibu Hamil (sumber gambar: mooimom.com)
Makanan yang Banyak Mengandung Asam Folat Untuk Ibu Hamil (sumber gambar: mooimom.com)

Bunda perlu tahu bahwa asam folat tidak hanya ditemukan pada suplemen vitamin dan susu, tetapi juga pada makanan yang Bunda konsumsi.

  • Daging

Daging sapi, ayam, ikan salmon, dan tuna adalah sumber protein hewani yang juga mengandung asam folat. Dalam Jurnal Penel Gizi Makan, daging ayam bagian sayap mengandung 5,85 mikrogram per 100 gramnya.

  • Telur

Telur juga termasuk makanan yang banyak mengandung asam folat untuk ibu hamil. Bagian dari kuning telur mengandung asam folat yang lebih tinggi daripada bagian putihnya yakni sebesar 108,8 mikrogram dalam setiap 100 gram.

  • Sayuran

Sayuran yang mengandung asam folat untuk ibu hamil antara lain brokoli, bayam, asparagus, kubis brussel. Konsumsi 78 gram kubis brussel matang dapat memenuhi 12% kebutuhan asam folat harian ibu hamil, sedangkan brokoli dan bayam hanya mampu memenuhi 14% dan 15% kebutuhan asam folat hariannya. Bahkan, memakan 90 gram aspragus matang akan bisa mencukupi 34% dari kebutuhan harian dari ibu hamil.

  • Buah

Salah satu buah yang mengandung asam folat untuk ibu hamil adalah jeruk. Kalau Bunda senang buah yang rasanya manis sekaligus asam, bisa coba konsumsi buah ini setiap harinya. Pasalnya, satu buah jeruk dapat menyuplai 20% kebutuhan asam folat harian ibu hamil loh!

Berbeda dengan jeruk, buah bit bahkan mampu menyuplai 37% kebutuhan harian asam folat dalam setiap 136 gramnya, sedangkan 140 gram pepaya mentah sudah mengandung 13% kebutuhan harian. Kalau buah stroberi mampu memenuhi setidaknya lebih dari 7,5% kebutuhan hariannya saja.  

Alpukat sudah dikenal sebagai buah yang mengandung asam folat untuk ibu hamil. Terkandung omega 6, vitamin E dan B yang mampu meredakan radang, menangkal radikal bebas, dan memproduksi antibodi secara alami sehingga ibu tetap sehat dan tidak mudah terserang penyakit.

Makan makanan yang banyak mengandung asam folat untuk ibu hamil bisa menjadi salah satu upaya ibu agar terhindar dari penyakit yang bisa menderita ibu dan juga bayi. Jadi, jangan sekali-kali sepelekan masalah tentang kehamilan, lebih baik Bunda terus perkaya ilmu seputar kehamilan dengan mengunjungi blog BukuBumil!

Baca juga : 13 Makanan Sehat untuk Ibu Nifas, Agar Cepat Pulih Setelah Melahirkan!

Referensi

Related Posts

Comments

Stay Connected

spot_img

Recent Stories