6 Rekomendasi Vitamin E Untuk Program Hamil dan Manfaatnya, Pasutri Wajib Tahu!

Setelah menikah banyak sekali pasangan suami istri yang ingin memiliki buah hati dan langsung melakukan program hamil. Pasutri tentu harus mempersiapkan banyak hal ketika memutuskan untuk menjalankan program hamil. Mulai dari konsumsi makanan bergizi seimbang, rutin berolahraga, mengelola tingkat stres, istirahat berkualitas, rutin berhubungan saat masa subur, sampai memenuhi kebutuhan vitamin untuk meningkatkan kesuburan masing-masing pasutri.

Salah satu vitamin yang berperan penting dalam meningkatkan kesuburan Ibu dan suami adalah vitamin E. Rutin mengkonsumsi vitamin E ternyata dapat membantu program hamil, lho. Namun tentunya dengan dosis yang dianjurkan dong. Kali ini BukuBumil akan membahas tentang manfaat vitamin E untuk program hamil, serta memberikan rekomendasi berbagai merk vitamin E yang bisa Ibu dan suami konsumsi untuk mengoptimalkan program hamil yang sedang dijalankan. Yuk, simak sampai habis!

Table of Contents

Pentingnya Vitamin E Untuk Program Hamil

Source: Verywell Fit

Vitamin E merupakan salah satu vitamin yang penting untuk dikonsumsi dan berperan dalam menjaga kesehatan tubuh. Ibu pasti tahu kan vitamin E dapat mengurangi kerusakan akibat sinar UV dan menjaga kulit agar tetap sehat. Tapi ternyata vitamin E juga memiliki kaitan dengan kesuburan pria dan wanita, lho. Selama ini, banyak orang berfokus untuk mengkonsumsi asam folat saja ketika menjalankan program hamil. Padahal, vitamin E juga bisa meningkatkan kesuburan. Bahkan, vitamin E juga dapat mengatur hormon seks dalam tubuh. Oleh karena itu, Ibu dan suami juga dianjurkan untuk konsumsi vitamin E saat ingin program hamil.

Konsumsi vitamin E untuk program hamil berperan penting dalam kesuburan, baik pada laki-laki maupun perempuan. Vitamin E memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Antioksidan dalam vitamin E berfungsi melindungi membran sel dari kerusakan oksidatif. Berarti, vitamin E dapat melindungi sel-sel tubuh dengan cara menetralisir radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan. 

Tahukah Ibu, keterkaitan konsumsi vitamin E dengan kesuburan ternyata sudah dipercaya sejak zaman Yunani kuno, lho. Salah satu bentuk vitamin E yang paling aktif, yaitu alfa tocopherol berasal dari bahasa Yunani. “Tokos” yang berarti keturunan dan “Fero” yang berarti melahirkan. Oleh karena itu, kemampuan vitamin E untuk meningkatkan kesuburan sudah tidak diragukan lagi.

Manfaat Vitamin E Untuk Program Hamil

Source: Natalis

Setelah mengetahui pentingnya vitamin E untuk program hamil, Ibu pasti penasaran dong dengan manfaat dari konsumsi vitamin E. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, vitamin E memiliki peran besar dalam meningkatkan kesuburan pada pria dan wanita. Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan berikut.

Meningkatkan Kesuburan Pada Pria

Biasanya, vitamin E sering dikonsumsi oleh wanita untuk mempercantik dan memperbaiki kesehatan kulit. Namun ternyata vitamin E juga memiliki banyak manfaat yang baik bagi pria. Sayangnya, belum banyak pria yang menyadari pentingnya konsumsi vitamin E untuk kesuburan. Penelitian menyebutkan bahwa lebih dari 25% pria gagak untuk memproduksi sperma yang berkualitas. Rendahnya kadar vitamin E dalam tubuh pria dapat berpengaruh pada masalah kesuburannya. Maka, pria juga harus mengkonsumsi vitamin E untuk program hamil jika sedang merencanakan kehamilan karena vitamin E merupakan nutrisi yang penting untuk membantu menjaga kesehatan sperma.

Konsumsi vitamin E dapat meningkatkan motilitas sperma atau kemampuan sperma untuk berenang secara efisien untuk bertemu dan membuahi sel telur. Motilitas sperma merupakan faktor yang penting dalam menentukan terjadi pembuahan atau tidak. Hal ini membuat konsumsi vitamin E untuk program hamil menjadi penting. Vitamin E sebagai antioksidan berperan mencegah radikal bebas yang dapat mengurangi motilitas sperma, sehingga membantu sperma bergerak lebih cepat mencapai sel telur.

Selain itu, peningkatan jumlah sperma juga menjadi manfaat dari konsumsi vitamin E. Antioksidan dalam vitamin E membantu melindungi sperma dari faktor yang membahayakan, serta meningkatkan jumlahnya, sehingga mampu memenuhi sel telur sampai terjadi pembuahan. Jumlah sperma dapat baik jika dalam 1 ml air mani terdapat sekitar 20 juta sel sperma.

Penelitian lain menunjukkan bahwa konsumsi vitamin E juga dapat meningkatkan kadar hormon testosteron dalam tubuh pria. Peningkatan hormon testosteron akan membuat pria lebih berhasrat untuk berhubungan seks dengan tingkat kesuburan yang lebih tinggi. Makanya, vitamin E dipercaya sangat baik untuk program hamil.

Meningkatkan Kesuburan Pada Wanita

Selain pria, konsumsi vitamin E juga memiliki banyak manfaat bagi wanita, khususnya untuk program hamil. Tahukah Ibu bahwa salah satu penyebab infertilitas pada wanita adalah karena endometrium atau lapisan rahim yang tipis. Ketebalan endometrium yang kurang dari 8 mm akan mengurangi keberhasilan proses pembuahan. Tapi tenang, konsumsi vitamin E ternyata dapat mengatasi masalah tersebut, yang membuatnya cocok menjadi asupan saat Ibu dalam program hamil.

Konsumsi vitamin E yang cukup sesuai dosis dapat membantu meningkatkan aliran darah. Penelitian dari National Library of Medicine menyatakan bahwa vitamin E, melalui antioksidannya, dapat meningkatkan kesuburan wanita dengan mengentalkan dan meningkatkan ketebalan endometrium pada wanita. Selain untuk kesuburan, ketebalan endometrium juga berguna untuk perkembangan janin dan mencegah pecah ketuban dini. Vitamin E juga bisa meningkatkan produksi lendir pada serviks. Dengan begini, sperma dapat bertahan hidup sampai beberapa hari untuk kemudian terjadi pembuahan. 

Vitamin E juga menjadi salah satu vitamin yang wajib dikonsumsi untuk program hamil karena dapat menjaga kesehatan organ reproduksi dan memperbaiki kualitas sel telur. Kesehatan reproduksi yang terjaga tentu dapat memperbesarkan peluang keberhasilan program hamil dengan meningkatnya kualitas sel telur sehingga terjadi proses pembuahan. 

Baca juga: 5 Cara Ini Bisa Tingkatkan Kesuburan Sel Telur Pada Wanita!

Dosis Aman Untuk Konsumsi Vitamin E

Source: Health Digest

Ibu sudah paham kan bahwa konsumsi vitamin E sangat bagus untuk program hamil dan memiliki manfaat lainnya yang baik untuk tubuh. Namun sebelum mengkonsumsi vitamin E, Ibu juga perlu memperhatikan dosis aman yang dianjurkan. Kelebihan vitamin E ternyata juga tidak baik untuk kesehatan dan bisa menimbulkan efek samping, seperti mual, diare, sakit perut, dan lain-lain. Ibu pasti gak mau kan terkena efek sampingnya.  

Angka Kecukupan Gizi konsumsi vitamin E untuk pria dan wanita berusia 14 tahun ke atas adalah sekitar 15 mg perhari. Sementara wanita yang sedang menyusui membutuhkan sedikit lebih banyak konsumsi vitamin E harian yaitu sekitar 19 mg setiap hari. Pastikan untuk selalu berkonsultasi dengan dokter untuk memastikan jumlah vitamin E yang Ibu konsumsi sudah sesuai dengan yang dianjurkan.

Vitamin E dapat ditemukan di berbagai jenis makanan sehari-hari yang Ibu konsumsi. Tapi sumber terbaik vitamin E bisa ditemukan pada minyak nabati, kacang-kacangan, sarden, sayuran hijau, dan berbagai buah-buahan, seperti alpukat, pepaya, aprikot, mangga, dan kiwi.

Rekomendasi Merk Vitamin E

Source: Martha Stewart

Jika Ibu dan suami tidak bisa memenuhi konsumsi vitamin E dari sumber makanan yang sudah disebutkan sebelumnya, Ibu tidak perlu khawatir. Kenapa? Karena BukuBumil akan memberikan beberapa rekomendasi suplemen vitamin E yang dapat memenuhi kebutuhan vitamin E harian.

Natur-E

Natur-E merupakan salah satu merk vitamin E yang populer di Indonesia. Natur-E cocok dijadikan sebagai suplemen vitamin E untuk program hamil karena mudah ditemukan. Mengutip dari websitenya, ada dua macam vitamin dari Natur-E yang bisa Ibu konsumsi untuk program hamil, yaitu Natur-E Hijau 100 Soft Capsule dan Natur-E Orange 200 Soft Capsule. Natur-E menganjur konsumsi vitaminnya dengan jumlah 1 kapsul setiap hari.

Blackmores Natural E 250 IU

Blackmores merupakan salah satu merk vitamin yang cukup populer. Blackmores juga memiliki varian suplemen vitamin E yaitu Blackmores Natural E 250 IU yang mengandung antioksidan tinggi untuk menangkal radikal bebas. Untuk dewasa disarankan mengkonsumsi suplemen ini sebanyak 1 kapsul setiap hari setelah makan. Mengingat tidak ada klaim khusus lainnya yang disampaikan pada laman resmi Blackmores, Ibu dan suami bisa berkonsultasi untuk meminta anjuran dokter sebelum mengkonsumsinya.

Ever-E 250

Ever-E 250 juga bisa menjadi opsi untuk Ibu dan suami yang ingin memenuhi kadar vitamin E harian. Selain memelihara kesehatan kulit, vitamin E yang terkandung didalamnya juga tentu memiliki manfaat untuk kesuburan. Cangkang kapsul suplemen ini dibuat dari bahan rumput laut yang membuatnya mudah untuk ditelan. Ever-E mengklaim bahwa bisa saja terjadi efek samping berupa reaksi alergi. Oleh karena itu, Ibu disarankan juga untuk berkonsultasi ke dokter terlebih dahulu.

Wellness Natural Vitamin E

Berdasarkan klaim pada website resminya, Wellness Natural Vitamin E bersumber dari bahan alami yaitu d-alpha tocopheryl dengan komposisi vitamin E 400 IU. Kandungan ini membantu memaksimalkan fungsi penglihatan, reproduksi, kesehatan darah, otak, dan hati. Salah satu klaim produk yang menjadi sorotan yaitu membantu fertilitas atau kesuburan pada wanita dan pria. Makanya, suplemen ini cocok banget dikonsumsi saat program hamil.

Sea-Quill Vitamin E 400 IU

Sea-Quill Vitamin E 400 adalah suplemen yang mengandung tokoferil asetat yang berfungsi menangkal radikal bebas. Suplemen ini cocok untuk memenuhi konsumsi vitamin E harian dengan kandungan vitamin E 400 IU. Vitamin bersifat larut dalam lemak dan membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. Ibu dianjurkan untuk konsumsi sebanyak 1 kapsul setiap hari. Perlu diingat bahwa tidak dianjurkan untuk mengkonsumsinya lebih dari dosis yang ditetapkan karena dapat menimbulkan efek samping berupa diare, nyeri lambung, dan lainnya.

Nutrahealth Vitamin E 400 IU

Dengan kandungan d-alpha tocopheryl, Nutrahealth Vitamin E 400 IU menjadi suplemen kesehatan yang berfungsi sebagai antioksidan. Suplemen ini juga memiliki kandungan tambahan yaitu minyak kedelai, gelatin, dan gliserin. Sama seperti suplemen vitamin E lainnya, Nutrahealth Vitamin E 400 juga dibuat dalam bentuk kapsul lunak yang mudah dikonsumsi. Sesuai anjuran pemakaian, Ibu disarankan konsumsi vitamin E ini setelah makan sebanyak 1 kali sehari.

Baca juga: Waspada! 5 Vitamin yang Berbahaya dikonsumsi oleh Bumil

Ternyata sangat banyak manfaat vitamin E untuk program hamil, ya. Tidak perlu khawatir karena suplemen vitamin E sangat mudah ditemukan. Ibu dapat menemukan berbagai merk vitamin E di apotek terdekat maupun e-commerce. Ibu juga bisa ajak Pak Suami minum suplemen vitamin E untuk memperbesar peluang keberhasilan program hamil. Silakan konsultasikan konsumsi vitamin E untuk program hamil ke dokter kandungan atau tenaga ahli yang berkaitan. Jangan lupa untuk download aplikasi BukuBumil jika ingin mengetahui informasi lainnya seputar kehamilan!

Referensi:

Related Posts

Comments

Stay Connected

spot_img

Recent Stories